Jenazah Ditemukan di ABTB Kota Bukittinggi
Menarainfo, Bukittinggi – Sesosok jenazah membusuk ditemukan di rumah warga di Pabelokan kelurahan Pakan Labuah kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB) kota Bukittinggi
Dilaporkan jenazah ditemukan pada hari Jum’at sore (30/6/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.
Mayat tersebut, diyakini sebagai laki-laki Erizal (56) tahun, suku Sikumbang pekerjaan sehari-hari sebagai tukang ojek.
Berawal dari laporan saksi Irdawati (59) seorang ibu rumah tangga, ia datang ke rumah korban dan mengetuk pintu rumah korban serta memanggil.
Namun tidak ada jawaban dari dalam rumah.l, kemudian saksi Irdawati memanggil saksi ke 2(dua) Hamdi (47) tahun warga Pabelokan RT 2 RW 5 Kel Pakan Labuah.
Kemudian saksi Hamdi melihat dari jendela dan melihat korban berada di atas tempat tidur sudah tidak bergerak lagi.
Selanjutnya saksi HAMDI memanggil Erismal (58) warga RT 2 RW 5
Pabelokan Kel pakan labuah.
Selanjutnya saksi Erismal yang merupakan kakak kandung korban masuk kedalam rumah dan melihat serta memeriksa korban yang ternyata sudah meninggal dunia.
Melapor ke aparat untuk tindak lanjut
Kemudian pihak keluarga menghubungi lurah Pakan Labuah, Bhabinkamtibmas Pakan Labuah.