Minangkabau 10K Bukittinggi
Menarainfo, Bukittinggi- Pemprov Sumatra Barat dan Pemko Bukittinggi bersama Kementerian Pemuda Olahraga, dan Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) mengelar event Minangkabau 10K Bukittinggi 2023 yang diikuti 1.000 peserta, Sabtu (15/07/2023).
Ribuan peserta ini melakukan start dan finish di Jalan Jendral Sudirman depan Badan Keuangan dengan mengikuti empat jenis perlombaan berbeda.
Dibuka oleh Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, beliau mengatakan Minangkabau 10K ini digelar bersama panitia yang berasal dari klub lari di Kota Bukittinggi.
Merupakan Event yang sudah tujuh tahun tidak dilaksanakan.
“Alhamdulillah sekarang dilaksanakan kembali. Setelah beberapa waktu lalu panitia sempat kesulitan mencari pembiayaan,” kata Erman kepada wartawan.
Erman menyebut kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar setelah dibantu Anggota DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade.
Panitia difasilitasi bertemu dengan beberapa BUMN. Sehingga bisa mendapatkan support keuangan.
“Sekitar Rp 245 juta diusahakan oleh pak Andre Rosiade untuk dicairkan dari BUMN untuk penyelenggaraan acara,” kata politisi Partai Gerindra ini.