Zulkarnaini, ST Terpilih Sebagai Ketua Umum Alumni Lintas Fakultas Teknik UM – SUMBAR

MUBES. IV FTUMSB

Zulkarnaini, ST Terpilih sebagai Ketua Umum Alumni Lintas Fakultas Teknik UM-SUMBAR

BUKITTINGGI – Zulkarnaini.ST terpilih sebagai Ketua Umum sekaligus ketua Formatur, untuk kepengurusan Ikatan Alumni Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat periode 2023 – 2027.

Dengan perolehan suara 32 suara (vote), ia unggul dari 4 nama calon yang dimunculkan pada pelaksanaan acara Musyawarah Besar Ke IV Ikatan Alumni Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (Mubes Ke IV Iluni FT UM-Sumbar).

Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari mulai tanggal 16 – 17 September 2023 di Convention hall Yunahar Ilyas Kampus III Bukittinggi.

Zulkarnaini,ST dalam sambutannya mengatakan, dipercaya sebagai ketum terpilih, saya mengucapkan terimakasih atas amanah yang diberikan, seterusnya perlu sinergitas antara pengurus dengan seluruh alumni Fak Teknik UMSB lintas angkatan demi kemajuan Almamater Fak Teknik UMSB.

Baca Juga :  RUPST PT Timah Tbk Bagikan Dividen Rp 312 M Dan Ini Susunan Jajaran Direksinya

Sementara, Dekan Fakultas Teknik, Masril ST.MT mengharapkan dengan regenerasi kepengurusan, perhatian dan sumbangsih dari alumni pada Fakultas teknik baik moril, materil serta pemikiran bagi kemajuan Fakultas teknik UM.

Related posts