Songsong Pilkada, Ratusan Tokoh Berpengaruh Dalam Ilmu Politik
Bukittinggi,Menarainfo -- Hampir seribu tokoh berpengaruh Kabupaten Limapuluh Kota memperdalam ilmu politiknya melalui program pendidikan politik menjelang Pilkada November mendatang. Ratusan tokoh berpengaruh itu yang mengikuti kegiatan Kesbangpol Sumbar itu, terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh agama termasuk insan pers.
Kepala Badan Kesbang Pol Sumbar Erinaldi mengatakan, tokoh-tokoh berpengaruh sangat penting untuk mengikuti pendidikan politik terutama dalam meningkatkan partisipasi Pilkada mendatang.
"Salah satu tujuan pendidikan politik adalah untuk meningkatkan partisipasi dalam Pilkada nanti. Target partisipasi setidaknya nanti diatas angka 70 persen," ujar Erinaldi pada Minggu (2/6) malam.
Dijelaskan putra Mungka itu, dengan melibatkan tokoh-tokoh berpengaruh, pesan positif politik terutama dalam meningkatkan partisipasi bisa sampai ke lingkungan masyarakat.
Baca juga: Jadi "Lilin" Saat Pilpres, Gerindra Incar BA 1 C, Gandeng Politisi Golkar jadi Wabup?
"Kenali calon figur, pilih calon yang terbaik dan datangi TPS saat Pilkada nanti. Ini tujuan kita rangkul tokoh-tokoh berpengaruh," ujarnya lagi.
Pendidikan politik yang diselenggarakan oleh Kebangpol Sumbar itu, Limapuluh Kota adalah daerah perdana. "Ini adalah program dari pokok-pokok pikiran dari anggota DPRD Sumbar H. Dody Delvy, SE. Kita sangat suport," ucapnya lagi.
Sedangkan, anggota DPRD Sumbar Dody Delvy mengatakan, pendidikan politik untuk memberikan pemahaman mendalam soal politik bagi tokoh-tokoh berpengaruh apalagi menjelang Pilkada nanti.
Penulis: Ryo briges
Editor: Ryo briges
Sumber:
Berita Terkait
- Sosialisasi Pamungkas Erman Safar Yang Terbaik Menurut Masyarakat Pakan Kurai
- Mahasiswa sebagai Agen Perubahan: Donor Darah Salah Satu Bentuk Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat
- Pertajam Skill Pengawas TPS: Panwascam Guguak Panjang Gelar Rapat Kerja Teknis PTPS
- Yamaha Tjahaja Baru Padang Lua Sukses Gelar Donor Darah
- Warga kelurahan Birugo Puhun ABTB Siap Menangkan Cawako Erman Safar dan Heldo Aura.
Divisi Pemasyarakatan Lakukan Razia di Rutan Kelas IIB Padang
News - 22 November 2024
Dua Unit Rumah Rusak Dampak Banjir Rob Di Air Manis
News - 20 November 2024