Mobil Unit Donor Darah PMI Bukittinggi Semakin Dekat Dengan Masyarakat, Cek Lokasinya.
Bukittinggi, Menara Info - Unit Donor Darah (UDD) Syahrial Leman PMI Kota Bukittinggi, melakukan kegiatan donor darah, dengan menghadirkan mobil bus unit donor darah di depan Kantor PLN (Persero) UP3 Bukittinggi.
Kegiatan donor darah ini rutin dilakukan UDD Syahrial Leman PMI Kota Bukittinggi setiap hari Rabu dan Sabtu, mulai jam 09.00 - 16.00 wib di depan Kantor PLN, Jl. Jend. Sudirman No. 1 (Simpang Kangkung) Kota Bukittinggi, Rabu (09/10/2024).
"Sekarang akses donor darah lebih mudah dan fleksibel bagi pendonor, kami menyediakan mobil unit donor darah di tempat-tempat yang lebih mudah diakses masyarakat, agar pendonor lebih nyaman dan tidak menunggu lama," Ungkap Dr. Wulan, dokter UDD yang sedang bertugas.
Dr. Wulan juga menjelaskan selain di depan Kantor PLN, mobil unit donor darah juga tersedia di Lapangan Wirabraja Kodim 0304/Agam (Lapangan Kantin) setiap hari Minggu mulai jam 09.00 - 13.00 wib.
Dr. Wulan juga berharap dengan tersedia nya mobil unit donor darah di tempat yang mudah dijangkau masyarakat, pendonor bisa lebih rutin berdonor, sehingga masyarakat yang membutuhkan darah, tidak kesulitan lagi, dengan menghubungi Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bukittinggi, di Jln.A. Rivai No.17a Bukittinggi.
Terlihat di mobil unit donor darah, Pak Edi, pendonor yang sudah mendonorkan darahnya sebanyak 112 kali, menyebutkan, "pelayanan PMI Kota Bukittinggi sudah sangat baik, ditambah adanya layanan mobil unit donor darah yang mudah diakses masyarakat luas, diharapkan stok darah di PMI akan terus meningkat, sehingga kebutuhan darah bagi masyarakat Kota Bukittinggi terpenuhi.
(Adju)
Penulis: Adjurama Gustijah
Editor: Al Mangindo Kayo Gadang
Sumber:
Berita Terkait
- Mahasiswa sebagai Agen Perubahan: Donor Darah Salah Satu Bentuk Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat
- Pertajam Skill Pengawas TPS: Panwascam Guguak Panjang Gelar Rapat Kerja Teknis PTPS
- Yamaha Tjahaja Baru Padang Lua Sukses Gelar Donor Darah
- Warga kelurahan Birugo Puhun ABTB Siap Menangkan Cawako Erman Safar dan Heldo Aura.
- Bekali Pengawas TPS: Panwascam Guguak Panjang Adakan Bimtek PTPS
Dua Unit Rumah Rusak Dampak Banjir Rob Di Air Manis
News - 20 November 2024
Yamaha Tjahaja Baru Padang Lua Sukses Gelar Donor Darah
News - 19 November 2024