Ketua Karang Taruna Kabupaten Indragiri Hulu: Siap Dukung Kegiatan Positif KAMMI INHU

Rabu, 24 April 2024, 20:27 WIB | News | Nasional
Ketua Karang Taruna Kabupaten Indragiri Hulu: Siap Dukung Kegiatan Positif KAMMI INHU
Penyerahan cinderamata kepada Ketua Karang Taruna Indragiri Hulu (24/04/24).

Menara Info, Indragiri Hulu - Dalam rangka silaturahmi Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Indragiri Hulu (KAMMI INHU) disambut langsung oleh Daniel Eka Perdana selaku Ketua Karang Taruna Kabupaten Indragiri Hulu, Rabu (24/4/2024)

Pada kesempatan kali ini KAMMI INHU menyampaikan siap akan melaksanakan kegiatan-kegiatan positif kepada mahasiswa dan pemuda di Indragiri Hulu.

"Kegiatan-kegiatan positif yang adik-adik KAMMI Indragiri Hulu lakukan tentu akan kami dukung, dan jangan sampai kegiatan organisasi ini hanya hangat di awal tapi harus terus konsisten hingga di akhir kepengurusan," tutur Daniel Eka Perdana.

Ia juga mengatakan akan mendukung kegiatan positif yang diadakan oleh KAMMI INHU untuk bersama-sama menghidupkan kegiatan kemahasiswaan dan kepemudaan di Indragiri Hulu.

"Insya Allah tanggal 25 Mei nanti KAMMI INHU akan melaksanakan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Islam (Daurah Marhalah 1) di Gedung Sejuta Sungkai kota Rengat. Hal ini merupakan salah satu kegiatan positif yang kita selenggarakan," terang Aldo Indra pratama selaku Ketum KAMMI INHU.

Kemudian KAMMI INHU juga memperkenalkan diri kepada Ketua Karang Taruna Indragiri Hulu. Bahwasanya telah launching Pengurus Daerah (PD KAMMI Indragiri) yang di ketuai oleh Raja Vera Armita salah satu tokoh milenial di Indragiri Hulu.

Kegiatan diakhiri dengan pemberian cinderamata dan foto bersama. Semoga pertemuan dan perbincangan santai ini dapat menjadikan Kabupaten Indragiri Hulu kedepannya lebih baik.(rmdn)

Penulis: Hartono
Editor: Hartono
Sumber:

Bagikan:
PMI Hari Pahlawan Nasional
Insannul Kmail