Selama Ramadan 1445H, TSR Kota Payakumbuh Serahkan Bantuan Total 325 Juta
Dan Tim Khusus yang dipimpin langsung Pj Wali Kota Jasman Dt. Bandaro Bendang menyerahkan bantuan untuk Masjid Al Ihsan di Kelurahan Koto Panjang Dalam, Kecamatan Lamposi Tigo Nagori sebesar 50 juta rupiah.
Pj Wako Jasman mengatakan Pemerintah Kota Payakumbuh memiliki komitmen yang kuat dalam menanamkan nilai-nilai religius bagi seluruh masyarakat dan ASN di Kota Payakumbuh.
"Salah satunya dengan memberikan bantuan hibah untuk Masjid Munawaroh sebesar 150 juta rupiah. Harapan kami bantuan ini bisa sedikit membantu pembangunan masjid kita," ucapnya.
Baca juga: Layanan Internet Pemko Payakumbuh Putus Total, Pelayanan dan Kerja Pegawai Terganggu
"Ini malam kedua kita TSR di Kota Payakumbuh, malam sebelumnya kami dan rombongan ke Masjid Al Ihsan di Latina. Memang tidak semua masjid yang akan kita kunjungi dari TSR Kota Payakumbuh," ungkapnya.
Sekretaris Umum LKAAM Sumbar itu juga menyampaikan persoalan sampah yang tengah dihadapi di Kota Payakumbuh. Dan meminta peran aktif masyarakat bisa membantu pemerintah mengatasinya bersama-sama.
"Kami mengajak semua elemen masyarakat agar peduli dengan kebersihan kota kita salah satunya dengan memilah sampah rumah tangga masing-masing," katanya.
"Kami juga mengucapkan terimaksih kepada masyarakat yang telah memilah dan mengolah sampah rumah tangganya menjadi kompos dan ini patut kita contoh," tukuknya.
Dikesempatan itu, Jasman juga mengajak seluruh masyarakat menjaga kondusifitas jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Hindari politik uang yang dapat menghancurkan demokrasi.
"Walau pilihan kita nanti berbeda jangan sampai ini menimbulkan perpecahan di antara kita. Pilihlah pemimpin yang akan memajukan daerah kita nantinya," ujarnya.
Terakhir, Jasman juga mengajak untuk dapat mendukung agar terwujudnya pembangunan Masjid Agung di Kota Payakumbuh.
Penulis: Ryo briges
Editor: Ryo briges
Sumber:
Berita Terkait
- Antusias Tinggi, Pendaftar P-TPS PILKADA Didominasi Mantan P-TPS PILEG 14 Februari
- KPU Kota Payakumbuh Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pemilu 2024
- PENGUMUMAN PENDAFTARAN CALON ANGGOTA PENGAWAS TPS KELURAHAN SE-KECAMATAN PAYAKUMBUH BARAT
- KPU Payakumbuh Gelar Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Walikota-Wakil Walikota Payakumbuh tahun 2024
- Hey dan FM: Paket Lengkap Untuk Mempercepat Pembangunan Payakumbuh
Divisi Pemasyarakatan Lakukan Razia di Rutan Kelas IIB Padang
News - 22 November 2024
Dua Unit Rumah Rusak Dampak Banjir Rob Di Air Manis
News - 20 November 2024