Berpangalaman, Erwin Yunaz Calon Wako Satu-Satunya Mantan Eksekutif Ikuti Pilkada Payakumbuh 2024

Rabu, 04 September 2024, 11:30 WIB | News | Kota Payakumbuh
Berpangalaman, Erwin Yunaz Calon Wako Satu-Satunya Mantan Eksekutif  Ikuti Pilkada...
Berpangalaman, Erwin Yunaz Calon Wako Satu-Satunya Mantan Eksekutif Ikuti Pilkada Payakumbuh 2024

Payakumbuh,Menarainfo --- Sebagai mantan Wakil Wali Kota Payakumbuh, Erwin Yunaz menjadi satu-satunya dari 5 calon kepala daerah yang telah memiliki pengalaman dalam menjadi eksekutif di Kota Payakumbuh, pada periode 2017-2022.

Apabila dia diamanahkan sebagai Wali Kota Payakumbuh pada Pilkada 2024 ini, Erwin Yunaz tentu sudah tau apa yang akan dikerjakannya, tau apa persoalan masyarakat yang perlu untuk dientaskan kedepan.

Mengingat otonomi daerah yang kini cendrung centralistik dan fungsi kepala daerah mungkin semakin dikerdilkan, tantangan kedepan dari seorang kepala daerah adalah bagaimana membangun jaringan dan komunikasi, tetapi yang perlu digarisbawahi adalah sumber daya manusia (SDM) di dalam perlu untuk dibenahi.

"Kita harus menyikapi kondisi sulit di masa yang akan datang, kita tidak harus terpaku menunggu kondisi ekonomi global membaik tanpa adanya giat yang diperlukan daerah, di sini dituntut kemampuan enterpreneurship dan kreatifitas kepala daerah," ujar Erwin kepada media, beberapa waktu lalu.

Baca juga: Kisah Sukses Safni Sikumbang Putra Sariak Laweh Calon Bupati Lima Puluh Kota

Erwin Yunaz yang kini maju Pilkada bersama Fahlevi Mazni Dt. Bandaro Nan Balidah menambahkan dia ingin membawa proses kemana branding Kota Payakumbuh sebagai The City of Randang. Bagaimanapun juga, akan butuh waktu buat mencetak SDM yang kuat, apalagi aparatur sipil negara (ASN) sebagai anak buah wali kota yang terbiasa bekerja seperti itu adanya sejak lama.

"Kita memacu mereka dengan konsep pemerintah rasa swasta, sehingga bisa beradaptasi dengan program yang kita canangkan. Sementara bila masyarakat kita sudah cerdas, peran kepala daerah tinggal bagaimana kita sepemahaman melanjutkan program-program yang telah dirangkai dari awal, mencerminkan keinginan bersama, ide-ide seabrek disalurkan," katanya.

Penulis: Ryo briges
Editor: Ryo briges
Sumber:

Bagikan:
PMI Hari Pahlawan Nasional
Insannul Kmail