Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni: Jalin Silaturahmi dengan Warga Usai Pendaftaran dan Test Kesehatan Pilwalkot Payakumbuh

Rabu, 04 September 2024, 16:33 WIB | News | Kota Payakumbuh
Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni: Jalin Silaturahmi dengan Warga Usai Pendaftaran dan Test...
Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni: Jalin Silaturahmi dengan Warga Usai Pendaftaran dan Test Kesehatan Pilwalkot Payakumbuh

Payakumbuh, Menarainfo -- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh, Erwun Yunaz dan Fahlevi Mazni Dt. Bandaro Nan Balidah, terus menguatkan komitmen mereka untuk mendapatkan dukungan dari masyarakat Payakumbuh untuk kepentingan bersama. Pada Selasa malam (03/09/2024).

Kenapa tidak, Usai mendaftar sebagai kontestan Pilwalkot dan Test kesehatan di Rumah sakit Unad Padang, pasangan yang dikenal dengan Tag line/Jargon "Payakumbuh Bergerak Lebih Cepat, "Hey/Fm"ini langsung menyambangi warga di Kecamatan Payakumbuh timur dan Selatan yang di pusatkan di posko kemenangan Hey/Fm di rumah gadangnya di balai jariang payakumbuh timur.

Kehadiran pasangan yang diusung oleh partai Nasdem Ketua Surya Paloh ini bukan sekadar pertemuan biasa.

Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni: Jalin Silaturahmi dengan Warga Usai Pendaftaran dan Test Kesehatan Pilwalkot Payakumbuh
Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni: Jalin Silaturahmi dengan Warga Usai Pendaftaran dan Test Kesehatan Pilwalkot Payakumbuh

Mereka mengundang para tokoh niniak mamak, bundo kanduang, Alimulama, tokoh pemuda dari lapisan masyarakat untuk berdiskusi saling tukar pikiran dan membangun kekompakan bersama untuk kemenagan pasangan (Hey/Fm) dalam kontes pilwalkot payakumbuh mendatang sekaligus menjalin silaturahmi dan berdialog langsung dengan masyarakat.

Baca juga: Hey dan FM: Paket Lengkap Untuk Mempercepat Pembangunan Payakumbuh

Salah satu tim yang ada di Kecamatan payakumbuh timur sendiri merupakan salah satu basis kuat Paslon Hey/Fm, di mana dalam Pileg 2019 lalu. Fahlevi Mazni Dt. Bandaro Nan Balidah meraih kemenangan signifikan di wilayah ini.

Hal tersebut semakin memperkuat keyakinan warga untuk memberikan dukungan penuh kepada pasangan "Hey/Fm" dalam Pilwalkot payakumbuh mendatang.

Ratusan warga yang hadir tampak menyambut baik dan antusias atas pencalonan Erwin Yunaz-Fahlevi Mazni sebagai calon kandidat pilwakot mendatang.

Dalam sambutannya, Erwin Yunaz mantan Wakil Walikota periode 2017-2022 ini menegaskan bahwa ini bukan kali pertama ia hadir di tengah masyarakat Timur maupun Selatan. Ia juga berbagi kabar gembira terkait pendaftaran mereka di KPU.

Baca juga: Profil Singkat Paslon Erwin Yunaz Dan Fahlevi Mazni Calon Wako Dan Wawako Berpengalaman Dengan Visi Segar untuk Kota Payakumbuh

"Hari ini, kami baru saja mendaftarkan diri sebagai calon di KPU. Alhamdulillah, seluruh berkas kami dinyatakan lengkap dan diterima. Ini semakin meningkatkan optimisme kami untuk menghadapi kontestasi Pilkada mendatang," ujar Erwin Yunaz yang didampingi Calon Wakilnya Fahlevi Mazni Dt. Bandaro Nan Balidah, disambut tepuk tangan warga.

Halaman:
Petunjuk Teknis Pembentukan Dan Pergantian Antar Waktu Pengawas TPS Dalam Pemilihan 2024

Penulis: Ryo briges
Editor: Ryo briges
Sumber:

Bagikan:
Pengumuman Pendaftaran Calon Anggota Pengawas TPS Kelurahan/ Desa Se Kecamatan Sungayang
Sani - Rito
Payakumbuh Maju